Trenggalek, warajatim.com – Safari Vaksinasi Partai Golkar di Trenggalek mendapatkan pujian Bupati Trenggalek, Muhammad Arifin. Menurutnya, gerakan vaksinasi itu merupakan bagian dari Politik Kemanusiaan di masa Pandemi.
Related Post
Vaksinasi yang diikuti oleh ratusan masyarakat Trenggalek tersebut di tinjau langsung oleh Ketua DPP I Partai Golkar, Sarmuji dan Bupati Trenggalek, Muhammad Arifin serta dihadiri oleh segenap pengurus dan kader DPD II Partai Golkar Trenggalek.
Sarmuji menjelaskan, Trenggalek adalah kabupaten ke 17 yang sudah dikunjungi olehnya dalam rangka melaksanakan vaksinasi, dirinya juga menegaskan bahwa safari vaksinasi itu ditargetkan akan menjangkau seluruh Kabupaten dan Kota yang ada di Jawa Timur.
“Tujuannya adalah agar segera terbentuk imunitas komunal di Jawa Timur, dengan begitu masyarakat dapat beraktivitas normal seperti biasanya,” katanya, Selasa (14/09/2020).
Lebih detil menyampaikan, dengan terbentuknya imunitas komunal, masyarakat tidak lagi ragu untuk melaksanakan aktivitas seperti resepsi pernikahan, giat keagamaan dan lain sebagainya.
“ini adalah jawaban agar bisa beraktivitas seperti biasanya, juga kamu ucapkan terimakasih kepada Bupati, karena telah perhatian ke Parpol Golkar,” tegas Sarmuji.
Salah satu anggota DPR RI itu juga menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk bisa mengkampanyekan kepada masyarakat lain bahwa proses vaksinasi itu tidak sakit, dan tidak ada efek mencolok sehingga masyarakat tidak akan mengalami keluhan kesehatan.
Bupati Trenggalek, M. Arifin mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi itu dan mengucapkan terimakasih kepada Partai Golkar karena telah membantu Trenggalek untuk mempercepat capaian vaksinasi di daerah.
“kita bersinergi dan ini membuktikan bahwa siapapun yang membawa vaksin tidak ada kepentingan politik,tapi politik kemanusiaan,” ujarnya.
Ia menguraikan, saat ini Kabupaten Trenggalek masih sampai pada 30 persen capaian target vaksinasi. Menurutnya, capaian itu akan ditingkatkan sampai 80 persen pada akhir tahun 2021.
Selain itu, Bupati yang akrab di sapa Ipin itu menyampaikan jika pada awal tahun di Bulan Januari pihaknya akan mendirikan Rumah Sakit baru yang akan fokus menangani pasien Covid-19 di Kabupaten Trenggalek.
Tinggalkan komentar