Ponorogo, warajatim.com – Menyebut tahu, yang teringat pasti tahu sumedang, tahu kuning kediri. Lalu bagaimana jika makanan berbahan baku kedelai itu diisi dengan keju mozarella?
Related Post
Ya, di bumi reog ada varian baru tahu, yakni tahu bulat isi mozarella. Makanan seribu umat yang divariasi dengan keju itu dibuat oleh seorang mama muda bernama Dian Cahyanti asal Desa Singkil, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo.
“Kebetulan memang kalau tahu sendiri karena orang tua punya pabrik tahu, istilahnya memanfaatkan yang ada, ” ujar ibu dua orang anak ini, Jumat (5/6/2020).
Dia mengaku karena itu ingin membuat variasi baru. Dan kebetulan dia, suami dan dua anaknya suka dengan keju.
“Terus kebayang kalau lebih lembut, kan enak terus dicoba dikasih keju, terus supaya dimasukan di dalam tahu gimana akhirnya dikasih moza. itu dimasukan ke kulkas, dingin terus dimasukan ke tahu, ” tegasnya
Menurutnya jika tahu itu berbentuk kotak tidak bisa diisi. Sehingga caranya tahu harus dihancurkan terlebih dahulu. Kemudian ditiriskan sampai tidak ada airnya.
“Baru dibentuk bulat. Kalau sudah terbentuk dimasukkan keju mozarella, ” tambah istri dari Arif Pujiana ini.
Dia menyebutkan, setelah terbentuk dan diisi keju, baru tahu dimasukkan ke dalam frezer. Setidaknya 3 jam untuk mendapatkan hasil yang sempurna.
Menurutnya, tahu isi mozarella ini merupakan varian baru. Dia mencoba hingga berkali-kali sampai menghasilkan tahu yang pas.
“Pas dalam artian digoreng tidak hancur. Mozarella nya juga lumer setelah digoreng. Awalnya sempat kejunya keluar sampai digoreng, ” tegasnya.
Dia mengaku tidak ada kursus khusus untuk membuat varian tahu isi mozarella. Hanya bermodal kuota, dengan belajar secara otodidak di Youtube.
“Kalau youtube kan kebanyakan tahh diisi bakso atau lainnya. Nah saya coba isi keju dan berhasil. Makanya saya berani jual, ” tambahny.
Dia menjelaskan sebelumnya juga memproduksi tahu susu. Namun saat ini trend tahu susu menurun, sehingga membuat tahu isi mozarella. Keduanya diberi merk dagang Fitra.
“Dulu waktu tahu susu booming saya pekerjakan 5 orang. Sekarang tinggal 3 orang. Dan tambahan ada tahh mozarella itu, ” katanya.
Khusus untuk tahu mozarella, lanjut dia, dihargai Rp 15 ribu per box. Isinya ada 15 tahu isi mozarella. “Itu harga ecer, kalau beli banyak atau reseller tentu beda,” pungkasnya.
Tinggalkan komentar