Jalin Sinergitas, Kapolda Jatim Kunjungi Kajati

Kapolda Jatim
Kapolda Jatim, Irjen Pol M. Fadil Imran

Surabaya – Baru menjabat, Kapolda Jatim, Irjen Pol M. Fadil Imran silahturahmi dengan forum koordinasi pimpinan daerah (Forkompimda). Langkah ini untuk meningkatkan sinergitas antar Forkopimda.

Di hari kedua masa jabatannya Irjen fadil melakukan lawatan kekantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jatim. Kejati Jatim Dr Muhammad Dofir SH, MH secara langsung menyambut Kapolda Jatim.

Menurut Kajati Jatim M Dofir, kunjungan Kapolda Jatim Irjen Pol Mohammad Fadil Imran tersebut, untuk bersilahturahmi sekaligus perkenalan. Disamping untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Jawa Timur, juga dimaksudkan untuk bersinergi menyamakan langkah dan persepsi.

“Dan kami siap untuk bersinergi bersama jajaran, mencari solusi guna menciptakan kondisi sosial ekonomi Jawa Timur yang lebih maju, khususnya kondisi kamtibmas yang kondusif untuk mendorong meningkatnya iklim investasi bagi masyarakat Jawa Timur, ” terang M Dofir, Selasa (12/5/2020).

Materi obrolan mereka tak berlebihan, pasalnya di masa pandemi Covid 19 ini, diharapkan semua lembaga pemerintah bersama sama menjalin kekuatan guna mempercepat pencegahan terhadap covid 19 yang berdampak sangat luar biasa terhadap masyarakat.

Tampak keakraban terjalin, bahkan situasi terlihat cair. M Dofir tak sendiri, juga tampak berdiri beberapa pejabat penting Kejati Jatim turut mendampingi dalam penyambutan pria peraih gelar Doktor Kriminologi dari Universitas Indonesia (UI) tersebut.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Ikutikami :

Tinggalkan komentar